Mengenal Lauk Pendamping untuk Nasi Tumpeng Bogor

Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa negara Indonesia terkenal dengan makanannya yang cukup enak dan unik. Salah satunya adalah nasi tumpeng. Bagi sebagian besar orang pasti sudah tidak asing lagi bukan dengan tumpeng? Ini merupakan masakan yang disajikan untuk berbagai macam acara tertentu.

Mengenal Nasi Tumpeng

Nasi tumpeng menjadi salah satu hal yang cukup sering dilihat untuk berbagai macam event tertentu. Ini dijadikan sebagai salah satu makanan simbolik dalam sebuah perayaan misalnya saja tasyakuran, pernikahan, peresmian dan lainnya.

Dilihat dari namanya saja sudah bisa disimpulkan bahwa nasi tumpeng adalah hidangan nasional berupa nasi yang dibentuk mengerucut seperti tumpeng. Ini biasanya disajikan dengan berbagai macam lauk pauk yang beraneka. Nasi tumpeng biasanya memiliki cita rasa gurih.

Terdapat dua jenis nasi tumpeng yaitu nasi tumpeng kuning dan putih. Nasi tumpeng kuning biasanya dilengkapi dengan berbagai macam menu layaknya nasi kuning yang biasanya di sering dijual di pasaran. Menu pelengkapnya bisa berupa tempe, telur, sambal goreng dan sebagainya. Sementara itu untuk nasi tumpeng putih biasanya dilengkapi dengan menu berupa sayur-sayuran dan urap. Kedua jenis nasi tumpeng tersebut banyak digunakan untuk berbagai macam acara tertentu.

Macam โ€“ Macamย  Lauk Pelengkap Nasi Tumpeng

Pada dasarnya, nasi tumpeng terkenal dengan berbagai macam lauk pendampingnya yang cukup bervariasi. Ini akan membuat penampilannya jauh lebih menarik dan meriah. Anda dapat menjumpainya di berbagai macam jasa catering salah satunya rumah tumpeng Jakarta. Di sana menyediakan berbagai macam menu pendamping tumpeng yang bisa dipilih sesuai dengan selera. Berikut ini adalah penjelasannya secara lengkap.

  1. Ayam Goreng Ungkep dengan Campuran Bumbu Opor

Tidak bisa dipungkiri lagi jika olahan ayam hampir selalu ada di setiap menu masakan. Tidak terkecuali pada nasi tumpeng yang ada di dalam tampah. Ayam goreng dengan bumbu ungkep dan opor menjadi salah satu menu pendamping yang direkomendasikan untuk melengkapi sajian tumpeng. Ayam ini biasanya diungkep dengan bumbu opor dan digoreng sampai keadaan garing sehingga menciptakan cita rasa yang renyah dan gurih.

  1. Ayam Panggang Diolah dengan Bumbu Rujak

Selain sajian ayam ungkep bumbu opor Anda juga bisa menyajikan ayam panggang yang diolah bersamaan dengan bumbu rujak sebagai pendamping makanan nasi tumpeng. Ini dimasak dengan melalui dua tahapan yaitu ayam ditumis terlebih dahulu dengan bumbu setelah itu dibakar hingga matang sempurna. Bumbunya akan meresap ke dalam daging sehingga rasanya pun siap menggoyang lidah Anda.

  1. Sambal Goreng Ati Ampela

Lauk untuk pendamping nasi tumpeng lainnya adalah sambal goreng ati ampela. Ini menjadi salah satu menu pendamping yang wajib ada di nasi tumpeng. Ini akan memberikan cita rasa pedas dan gurih pada nasi. Selain itu, cara memasaknya juga cukup mudah. Sebelumnya ati ampela harus direbus supayq bau jeroannya akan menghilang. Setelah itu baru diolah dengan menggunakan bumbu halus seperti gula, cabe merah serta bawang merah dan terasi. Jangan lupa untuk menambahkan garam maupun penyedap rasa agar rasanya lebih mantap.

  1. Kering Kentang

Kering kentang bisa dijadikan sebagai salah satu lauk makanan pendamping pada nasi kuning. Ini biasanya diolah bersamaan dengan kacang tanah. Kentang yang sudah dipotong kecil-kecil dibumbui dengan bumbu kering seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, merica dan gula merah. Untuk menambah cita rasanya tidak lupa diberikan daun jeruk. Ini biasanya memberikan rasa pedas manis dan bisa disimpan di dalam kulkas dalam waktu yang lama.

  1. Perkedel Kentang

Perkedel kentang juga menjadi salah satu makanan wajib untuk mendampingi nasi tumpeng. Ini juga enak dijadikan sebagai salah satu bahan camilan. Makanan satu ini dibuat dengan cukup mudah. Akan lebih enak lagi apabila diberi tambahan seperti sosis, kornet dan lainnya.

Itulah tadi beberapa menu pelengkap yang bisa digunakan untuk pendamping nasi. Apabila anda memesan menu nasi tumpeng maka biasanya sudah sepaket dengan berbagai macam lauk pendamping yang sudah disebutkan di atas. Anda bisa request atau memilih sesuai dengan keinginan kepada pihak penyedia layanan Catering nasi tumpeng.